Mempelajari Kekuatan Song Lam Nghe An

Written By Admin on 20 Mei 2011 | 04.49


Pelatih Persipura Jacksen F Tiago terus mempelajari kekuatan tim asal Vietnam, Song Lam Nghe An yang akan menjadi lawan pada lanjutan babak 16 besar Piala Asian Football Confederation (AFC) di Stadion Vinh, Vietnam.

"Persipura Jayapura akan bertemu Song Lam Nghe An pada 25 Mei 2011 nanti. Meskipun waktu sudah sangat singkat namun kami terus pelajari kekuatan lawan dan berlatih," kata Jacksen.

Berbagai carapun telah dilakukan pelatih asal Brazil itu.  Ia selalu mencari tahu tentang tim asal Vietrnam itu baik melalui website AFC maupun internet. Bahkan selama ini Jacksen F Tiago juga memperoleh informasi dari media di Jakarta untuk mempelajari rekaman pertandingan kandang maupun tandang tim Song Lamdengan harapn dari rekaman dan data yang selama ini yang ia dapatkan bisa membantunya untuk tahu lebih banyak tentang tim yang sempat mengalahkan Sriwijaya FC  dengan skor telak 4 – 0.

Dia mengakui, Song Lam Nghe An adalah tim yang memiliki permainan cukup baik. Apalagi mereka mempunyai grafik yang bagus serta produktif dalam mencetak gol, sehingga harus benar-benar diwaspadai. Meskipun demikian, lanjutnya, Persipura juga mempunyai kelebihan yang patut diperhitungkan pihak lawan.

Jacksen menilai, tim yang pernah menghajar Sriwijaya FC dengan skor telak 4-0 itu sering menciptakan gol dari proses bola mati, umpan silang (crossing) dan sundulan (heading).

Meskipun demikian, Jacksen tetap optimistis Persipura Jayapura mampu meraih kemenangan pada laga nanti. (ccc/cepos/antara)

0 komentar:

Posting Komentar