Masalah besar menerpa pelatih Persipura Jacksen F. Tiago, karena pada laga penting melawan tuan rumah Persela Selasa (31/5) besok sore, skuad berjuluk ‘Mutiara Hitam’ itu kehilangan tiga pilar utama Hamka Hamzah, Imanuel Wanggai, dan kipper utama Persipura Yoo Jae Hoon.
Hamka Hamzah masih dalam tahap pemulihan setelah operasi baru-baru ini, yang kemungkinan besar akan absen sampai akhir musim setelah dipastikan oleh dokter untuk melakukan istirahat 1 setengah bulan. Manu Wanggai yang sampai sekarang cedera lututnya yang dialaminya belum pulih, serta Yoo Jae Hoon menyusul cedera bahu yang masih dideritanya.
Sejak kemarin Persipura terus fokus untuk menghadapi tuan rumah Persela Lamongan, materi latihan yang diberikan Coach Jacksen pun terus meningkat seiring mendekatnya duel tersebut.
Dalam Latihan kemarin coach Jacksen F Tiago langsung memipin Boaz Solossa dkk termasuk Eki Sabililla (kipper III Persipura) di Stadion Petrokimia, Gresik. Satu persatu gerakan, umpan, dan teknik anak-anak Persipura diperhatikan betul oleh pelatih asal Brazil ini. (Cenderawasih Pos).
Dalam pertandingan putaran I Liga Super Indonesia awal November 2010 lalu, Persipura berhasil mengandaskan Persela di Stadion Mandala dengan skor telak 3-0. Namun bagi Jacksen, di putaran II DISL ini, perkembangan Persela sangat baik.
Maka dari itulah, pelatih Jacksen F Tiago mengingatkan anak-anak asuhnya untuk tetap waspada. Laga yang akan berlangsung di Stadion Surajaya Lamongan, Jawa Timur, Selasa 31 Mei dipastikan akan berlangsung ketat. "Kami jangan sampai kalah. Kalau kalah akan sangat berpengaruh kepada perolehan angka. Persija dan Semen Padang begitu dekat dengan kami," kata Jacksen.
Sementara itu mengenai kabar yang beredar tentang panggilan Timnas Liberia kepada Zah Rahan baru-baru ini dibenarkan oleh Zah Rahan. Semalam, kepada Info Persipura ia menjelaskan bahwa memang benar ia dipanggil Presiden Federasi Sepak Bola Liberia (LFA) untuk memperkuat Timnas asal negaranya tersebut. “Ya, saya memang di panggil untuk membela Timnas Liberia. Saya akan berangkat setelah saya bermain melawan Persela. Tenang saja, saya tidak akan lama. Saya segera kembali,” ujar Zah Rahan.
Persela saat ini berada di peringkat 10 dengan poin 32. Nilai ini sama dengan Persiwa di peringkat 11. Sementara Mutiara Hitam masih memuncaki daftar klasmen dengan poin 48. “Jika bisa mendapat poin, tentu kami membuka peluang untuk bisa menjuarai ISL. Mudah-mudahan saja,” kata Tiago.
Head 2 Head
03 Nov 2010 | SUL | Persipura | 3-0 | Persela |
09 Feb 2010 | SUL | Persela | 1-3 | Persipura |
17 Jan 2010 | SUL | Persipura | 2-0 | Persela |
23 Feb 2009 | SUL | Persela | 1-3 | Persipura |
06 Okt 2008 | SUL | Oersipura | 2-0 | Persela |
15 Apr 2006 | DIU | Persela | 0-0 | Persipura |
14 Jan 2006 | DIU | Persipura | 0-0 | Persela |
31 Agus 2005 | DIU | Persipura | 0-0 | Persela |
17 Mei 2005 | DIU | Persela | 0-1 | Persipura |
30 Sept 2001 | DIU | Persipura | 3-0 | Persela |
0 komentar:
Posting Komentar